PHP Fatal error: Allowed memory size of 134217728 bytes exhausted (tried to allocate 65536 bytes)

Bagaimana solusi error “PHP Fatal error: Allowed memory size of 134217728 bytes exhausted (tried to allocate 65536 bytes)” di directadmin control panel.

Error tersebut menandakan bahwa website kekurangan memory php, adapun solusinya adalah menambah memorinya sesuai kesepakatan paket hostingnya.

Untuk menambah memori php melalui control panel directadmin kita bisa menggunakan custom httpd conf, tahapannya

  1. Login sebagai Admin level
  2. Cari Custom HTTPD Configurations
  3. Kemudian klik pada php-fpm.conf user

Cara menambahkan memori pilih php-fpm global |CUSTOM2| kemudian tambahkan

php_value[memory_limit] = 256M

dan save.

Kemudian tunggu beberapa saat hingga php auto restart.

Selesai, selamat mencoba.